Tadi malam sekitar jam setengah sebelas saat irma asik meluncur bersama Mel di Warung Buncit, seorang pengendara motor yang sedang berhenti di tepi jalan berseru menyapa. Eits, kayaknya kenal ! Oh ya, itu kan petugas Secure Parking yang dulu tugas di Gedung Hero. ‘Haiiii …’ irma balas menyapa tanpa berhenti menggowes.
Dengan motornya cowok petugas Secure Parking itu menjejeri Mel. Kita lalu mengobrol. ‘Tadi lihat sepedanya dari belakang, kayaknya kenal nih. Ternyata betul kan. Sekarang kantornya di mana ?’ tanyanya. ‘Masih di perusahaan yang lama. Tapi kantornya pindah nggak di Hero lagi,’ jawab irma. Cowok itu menukas, ‘Iya, TUV kan ?’
Wah, dia ingat ! Senang rasanya diingat begitu J Mungkin karena dulu cuma irma cewek yang pake sepeda di Gedung Hero. Kita lalu mengobrol bersisian sambil tetap mengendarai kendaraan masing-masing. Dia mau pulang ke Depok abis tugas di Hotel Shangri La. Rupanya dia juga nggak di Gedung Hero lagi. ‘Sekarang yang di Hero anak-anak baru,’ katanya. Oh iya, irma juga pernah ketemu seorang petugas Secure Parking yang dulu di Gedung Hero, sekarang pindah tugasnya di Mal Kalibata.
‘Aku belok sini,’ irma menunjuk jalan di samping restoran Papa Ron’s. Cowok itu melambaikan tangan, ‘Ok, hati-hati ya.’ Iya, kamu juga ya. Tersenyum irma balas lambaikan tangan. Lalu kita berpisah.
…… something unique in you, that makes you different from ordinary, then people will always remember …… J
oh, nembus jalan siaga dong yaa
ReplyDeletewah makin unik dan khas ya Irma dengan sepedanya
ReplyDeletejadi banyak kenalan ya Ir.
ReplyDeleteYa ampuun... sambil ngegowes masih bisa ngobrol?
ReplyDeleteWuih... panjang bener nafasnya.. :-)
Kalo aku pasti udah ngos-ngosan and gak bisa ngomong deh...
:-D